Kompetisi Mandiri dalam Jaringan Kwartir Ranting Ngrambe

903
7

Dalam rangka memperingati hari pramuka ke-60 tahun 2021, Gerakan Pramuka Kwarran Ngrambe menggelar Kegiatan Kompetisi Mandiri Dalam Jaringan untuk anggota pramuka golongan Penggalang dan Penegak. Kegiatan dilaksanakan mulai tanggal 2 sampai dengan 18 Agustus 2021. Mengusung tema Pramuka bakti negeri di masa pandemi, ini diharapkan mampu menjadi ajang kreativitas bagi anggota pramuka Penggalang dan Penegak di Kwarran Ngrambe. Kegiatan yang dikompetisikan meliputi Pengucapan Teks Pembukaan UUD 1945 dan Dasa Darma, Menyanyikan Himne Pramuka dan Mars Jayalah Pramuka, Video Tutorial Menyambung Tiga Tongkat untuk golongan penggalang. Lomba golongan Penegak meliputi Membuat Twibbon, Membuat Poster Digital, dan Video Tutorial Membuat Shock (Tali Hasduk).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam lima tahapan, yaitu sosialisasi, pendaftaran, pengiriman materi lomba, penilaian, dan pengumuman juara. Peserta diwakili oleh lima anggota terbaik dari masing-masing pangkalan. Sebanyak 86 peserta dari pangkalan SMP/MTs dan SMA/MA/SMK andil menyukseskan kegiatan.
Apresiasi positif diberikan oleh Kwarcab Ngawi sebagai bentuk support dan motivasi saat pengumuman pemenang lomba. Hadir Kak Drs. Mahfudzi, M.Ag. dan Kak Istijono, M.Pd. saat pengumuman sekaligus memberikan sambutan dan pengarahan. “Apresiasi luar biasa kami sampaikan kepada Kwarran Ngrambe. Di tengah pandemi tetap bergeliat membangkitkan semangat adik-adik untuk berkompetisi,” ungkap Kak Fudzi, panggilan akrab Kak Mahfudzi. Sementara itu Kak Istijono dengan gaya khasnya berpesan kepada adik-adik, wakil juara yang hadir saat pengumuman, “Jadilah pramuka sejati yaitu siap memikul amanah sebagai pemuka di kemudian hari. Saat ini masih pra (sebelum) dan muka (di depan), kelak kalian akan menjadi pemuka (yang di depan).”

Menurut Kak Pardan, M.Pd., Ketua Kwarran Ngrambe, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bukti bahwa pramuka tetap bergerak meskipun pandemi masih mendera pertiwi. “Harapan kami adalah anggota pramuka memiliki kreativitas tiada batas sekaligus gerakan yang tertata indah,” tukasnya di akhir sambutan.

Sebagai ungkap syukur kepada Allah SWT. atas lancarnya kegiatan, panitia mengadakan pembubaran di Wana Wisata Sumber Koso, Girikerto, Sine Sabtu, 28 Agustus 2021. Pembubaran panitia ditandai dengan menikmati bubur sumsum yang menggambarkan suasana pemulihan kondisi panitia seperti sedia kala. Dalam kondisi apapun, pramuka tetap bergerak, satyaku kudarmakan, darmaku kubaktikan. (Kak We)

7 COMMENTS

  1. Thanks for a marvelous posting! I genuinely enjoyed reading it, you happen to be a great author.I will make sure to bookmark your blog and will often come back in the foreseeable future. I want to encourage you to continue your great posts, have a nice holiday weekend!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here